Senin, 21 September 2015

BIOGRAFI MASTANG

Nama saya Mastang, Saya lahir di Barru, 08 Agustus 1994, Saya anak Bunsu dari lima bersaudara, Ayah saya Jeddaeni dan Ibu saya Kasmiah. Ayah saya dulunya adalah Tukang Kayu dan Ibu saya sekarang hanya seorang Ibu Rumah Tangga. Kakak pertama saya laki-laki yang bernama Rusdin, Kakak kedua saya perempuan yang bernama Rusmi dan kakak 3 dan laki-laki yang bernama Baharuddin dan Jamaluddin. Pada saat umur 6 tahun Saya memulai karir pendidikan di jenjang SD Inpres Barru, yang berada didesa Palakka, Saya selesai pada tahun ajaran 2001/2002 jenjang SD dan mendapatkan ijasah. saya melanjutkan ke jenjang selanjutnya yaitu di SMP, Saat SMP Saya bersekolah di SMP Negeri 3 Galung, yang berada didesa Galung, tepatya berjarak ± 10 Km dari Palakka di mana SD saya berada. Di SMP saya menimba ilmu selama 3 tahun lamanya, Setelah 3 tahun tepatnya pada 2008/2009 saya menyelesaikan pendidikan di SMP dan saya mendapatkan izajah SMP. kemudian di lanjutkan kejenjang berikutnya yaitu di SMKN 1 Barru, yang berada di Kota Barru, disitulah Saya mengenakan seragam putih abu-abu dan menuntut ilmu selama 3 th, di SMK Modern ini Saya dibentuk menjadi seorang siswa didik yang diharapkan mampu memimpin ummat dan memiliki bidang professi yang dapat menjadi bekal bagi saya nantinya. Dan di sini juga saya belajar semua yang ada seperti Belajar Bhs Inggris bahkan bahasa tersebut di wajibkan dalam kehidupan sehari-hari, banyak perubahan sikap yang saya rasakan selama belajar di SMK dan mental menjadi lebih luar biasa dan tentunya semakin dewasa. Setelah saya menyelesaikan pendidikan di SMK pada tahun ajaran 2011/2012, Dan saya melanjutkan di perguruan tinggi di Makassar dan di STIMIK Dipenegara pada tahun ajaran 2011/2012. Pada saat menjalani perkulihan selama 1 bulan lebih saya memutuskan untuk keluar karna saya mersa membebani orang tua karna pembayaran semester terlalu mahal. Setelah itu saya pergi cari kerja di kendari. Dan kemudian saya lagi mendaftar di perguruan tinggi di Makassar yaitu di UNM, Pada saya menjani perkulihan 1 semester lagi-lagi saya ingin keluar pada saat itu juga saya dari UIN. Setelah itu saya kembali pergi cari pekerjaan di Kalimantan di sanalah saya berkerja sebagai operator alat berat selama 4 bulah. Dan saya kembali dari kalimantan untuk mendafrar lagi di Perguruan tinggi di Makassar yaitu di UIN dengan jurusan PMI/Kesejahteraan Sosial. dari sini saya telah mengikuti pendidikan mulai tahun ajaran 2014/2015 sampai sekarang semester 3. Target Saya selesai pada awal tahun 2018, dan mudah-mudahan bisa tercapai dan akan menjadi seseorang yang sukses di kemudian hari. Amin

Minggu, 20 September 2015

PENGERTIAN KOMUNIKASI MENURUT PARA AHLI

  PENGEERTIAN KOMUNIKASI MENURUT PARA AHLI

Pengertian Komunikasi Menurut para Ahli | Apa itu pengertian komunikasi? Kata atau istilah komunikasi atau dalam bahasa Inggris disebut Communication berasal dari bahasa Latin communicatio, dan bersumber dari kata communis yang artinya "membuat kebersamaan atau membangun kebersamaan antara dua orang atau lebih". Dalam pengertian secara khusus mengenai komunikasi itu sendiri menurut Hovland Komunikasi adalah “proses mengubah perilaku orang lain”. Banyak ahli di dunia juga memberikan sumbangan pemikiran tentang komunikasi. Seperti apa pengertian komunikasi menurut mereka?

 

 Pengertian Komunikasi Menurut para Ahli

 



Berikut ini beberapa Pengertian Komunikasi Menurut para Ahli:

  • Everett M. Rogers: Komunikasi adalah proses dimana suatu ide dialihkan dari sumber kepada suatu penerima atau lebih, dengan maksud untuk mengubah tingkah laku mereka.
  • Rogers & D. Lawrence Kincaid: Komunikasi adalah suatu proses dimana dua orang atau lebih membentuk atau melakukan pertukaran informasi dengan satu sama lainnya, yg pada gilirannya akan tiba pada saling pengertian yg mendalam.
  • Shannon & Weaver: Komunikasi adalah bentuk interaksi manusia yg saling pengaruh mempengaruhi satu sama lainnya, sengaja atau tidak sengaja. Tidak terbatas pada bentuk komunikasi menggunakan bahasa verbal, tetapi juga dalam hal ekspresi muka, lukisan, seni, dan teknologi.
  • Harorl D. Lasswell: Komunikasi pada dasarnya merupakan suatu proses yg menjelaskan siapa, mengatakan apa, dengan saluran apa, kepada siapa? Dengan akibat apa atau hasil apa.
  • Raymond S. Ross: Komunikasi adalah suatu proses menyortir, memilih dan mengirimkan simbol-simbol sedemikian rupa sehingga membantu pendengar membangkitkan makna atau respons dari pikirannya yg serupa dengan yg dimaksudkan komunikator.
  • Prof. Dr. Alo Liliweri: Komunikasi adalah pengalihan suatu pesan dari satu sumber kepada penerima agar dapat dipahami.
  • Bernard Berelson & Gary A. Steiner: Komunikasi adalah Transmisi informasi, gagasan, emosi, ketrampilan, dan sebagainya, dengan menggunakan simbol-simbol -kata-kata, gambar, figur, grafik dan sebagainya. Tindakan atau proses transmisi itulah yg disebut dengan komunikasi.
  • John R. Wenburg dan William W Wilmot: Komunikasi adalah suatu usaha untuk memperoleh makna.
  • Carl I.Hovland: Komunikasi adalah proses yg memungkinkan seseorang (komunikator) menyampaikan rangsangan untuk mengubah perilaku orang lain
  • Harorl D. Lasswell:  Komunikasi pada dasarnya merupakan suatu proses yg menjelaskan siapa, mengatakan apa, dengan saluran apa, kepada siapa? Dengan akibat apa atau hasil apa? (Who? Says what? In which channel? To whom? With what effect?)
  • Judy C pearson & Paul E melson: Komunikasi adalah Proses memahami dan berbagi makna
  • Stewart L. Tubbs & Sylvia Moss: Komunikasi adalah proses makna diantara dua orang atau lebih.
  • William I. Gordon, [dedy Mulyana: Komunikasi secara ringkas dapat didefinisikan sebagai suatu transaksi dinamis yg melibatkan gagasan dan perasaan.
  • M. Djenamar. SH: Komunikasi adalah seni untuk menyampaikan informasi, ide-ide, seseorang kepada orang lain.
  • William Albig: komunikasi adalah proses pengoperan lambang yg berarti diantara individu-individu.
  • Prof. Dr. Alo Liliweri: Komunikasi adalah pengalihan suatu pesan dari satu sumber kepada penerima agar dapat dipahami.
  • Anwar arifin: Komunikasi merupakan suatu konsep yg multi makna. Makna komunikasi dapat dibedakan berdasarkan Komunikasi sebagai proses sosial Komunikasi pada makna ini ada dalam konteks ilmu sosial. Dimana para ahli ilmu sosial melakukan penelitian dengan menggunakan pendekatan komunikasi yg secara umum menfokuskan pada kegiatan manusia dan kaitan pesan dengan perilaku.
  • Murphy & Mendelson: Komunikasi merupakan suatu komunikaso untuk membangun & mempertahankan hubungan interpersonal.
  • Aristoteles: komunikasi adalah alat dimana warga masyarakat dapatberpartisipasi dalam demokrasi
  • Redi Panuju: Komunikasi adalah sistem aliran yg menghubungkan dan kinerja antar bagian dalam organisasi sehingga menghasilkan suatu sinergi.
  • Hoben: Komunikasi adalah pertukaran pikiran atau gagasan secara verbal.
  • Anderson: Komunikasi merupakan proses yg dinamis dan secara konstan berubah sesuai dengan situasi yg berlaku.
  • Barnlund: Komunikasi timbul didorong oleh kebutuhan-kebutuhan untuk mengurangi rasa ketidakpastian, bertindak secara efektif, mempertahankan atau memperkuat ego.
  • Lexicographer: Komunikasi adalah upaya yg bertujuan berbagi untuk mencapai kebersamaan. Jika dua orang berkomunikasi maka pemahaman yg sama terhadap pesan yg saling dipertukarkan adalah tujuan yg diinginkan oleh keduanya
         
        sumber
  1.  Rogers, Everett M, Sheomaker F. Flaoyd 1971 communication of invation. london : free fress macmillan publishing
  2.  Onon Effendy Uchajana 1990. Ilmu Komunikasi,Teori & praktek. PT Remaja Rosda Karya, Bandung
  3.  Deddy Muliyana, 2002, Ilmu Komunikasi Suatu Pengantar, PT Remaja Rosda Karya, Bandung